Skip to main content

Kontingen SMPIT Nurul Fikri Ikut Seleksi TIMO 2019

By October 15, 2018October 23rd, 2018Berita Umum

TUGU – Tim olimpiade matematika dari SMP Islam Terpadu (SMPIT) Nurul Fikri, Sabtu (13/10) mengikuti seleksi Thailand International Mathematic Olympiad (TIMO) 2019 tahap heatron untuk tingkat junior bertempat di gedung SMPIT Nurul Fikri, Jalan Tugu Raya, Cimanggis, Depok.

Kata Heru Cahyadi, pembina olimpiade SMPIT Nurul Fikri, Nurul Fikri ditunjuk menjadi panitia rayon wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek). Sebanyak 103 siswa dari berbagai sekolah negeri maupun swasta yang mengikuti seleksi tersebut. Seleksi ini untuk mewakili Indonesia. Gelaran bergengsi tersebut akan dilaksanakan pada 5-8 April 2019 di Thailand.

“Minimal dapat medali perunggu untuk mewakili Indonesia ke TIMO, sementara nanti kalau di final round dapat medali emas berhak mengikuti WIMO (World International Mathematic Olympiad) yang akan di gelar Desember 2019 di Jepang,” kata Heru.

Pengumuman hasil seleksi heatron akan dilaksanakan pada 11 November 2018. “Alhamdulillah selama dua pekan kami melakukan pembinaan kepada siswa. Semoga anak-anak Nurul Fikri meraih medali minimal perunggu,” tandas Heru.

Leave a Reply