Skip to main content

SMPIT Nurul Fikri Kirim Bantuan untuk Korban Gempa Lombok

By August 14, 2018October 23rd, 2018Berita Umum

DEPOK – Hari ini, Selasa, 14 Agustus 2018, Komite Sekolah SMP Islam Terpadu (SMPIT) Nurul Fikri mengirimkan bantuan uang sebesar Rp. 21.181.000, pakaian layak, makanan, minuman dan obat-obatan melalui NF Peduli.

Penyerahan bantuan akan diberikan langsung oleh NF Peduli pada 15-19 Agustus 2018 tepatnya di wilayah Lombok Utara. Agenda kemanusiaan ini juga turut diikuti oleh Ketua Yayasan Pendidikan dan Pemberdayaan Umat (YPPU) Nurul Fikri, Dr. Fahmy Alaydroes, Psi., MM., M.Ed.

Selain itu hadir pula Sulamul Munawaroh selaku Kepala Bidang Dakwah Sosial, Amir Abdullah Penanggung Jawab NF Peduli, dan beberapa tim trauma healing untuk anak-anak.

Tarie, Ketua Komite SMPIT Nurul Fikri mengatakan, penggalangan dana ini untuk meringankan beban masyarakat Lombok. “Segenap orang tua siswa dan siswa SMPIT Nurul Fikri mengucapkan belasungkawa kepada saudara kita di Lombok. Seperti biasa, kami (komite-red) bersama-sama menghimpun dana untuk membantu saudara-saudara kita dimana saja yang tertimpa musibah,” terang Tarie.

Penghimpunan dana ini, lanjut Tarie, harus disegerakan untuk mereka yang terkena musibah. Hingga Senin (13/8/2018) tercatat 436 korban meninggal akibat gempa magnitudo 7 yang mengguncang Lombok, NTB.

Leave a Reply